Rembug Stunting Desa Selat Nama Tahun 2025


 Pelaksanaan Rembug Stunting Desa Selat Nama Tahun 2025

 selatnama.desa.id Senin, (20/01/25)
Pemerintah Desa Selat Nama melaksanakan Rembug Stunting  bertempat di Aula Kantor Desa Selat Nama Senin, (20/01/25)
Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Camat Bersama TP-PKK Kecamatan , Kepala Desa, hadir juga Kepala Puskesmas Pembantu Desa Selat Nama , Kader Posyandu ,  serta Anggota BPD Desa Selat Nama.


tujuan dilaksanakan Rembug Stunting  ini adalah untuk menggali sejauh mana tingkat kesehatan dan kepedulian masyarakat Desa tentang Kesehatan, serta selain membahas juga menetapkan program pencegahan dan penanganan masalah stunting di Desa Selat Nama.
Khususnya dalam penanganan Stunting, Pemerintah Desa Selat Nama telah melakukan Langkah Langkah strategi dalam upaya Percepatan penangulangan dan usaha Penurunan Stunting di Desa Selat Nama diantaranya dengan pelaksanaan Posyandu Remaja, clas ibu hamil begitu juga Posyandu Bayi dan Balita. Melalui musyawarah ini masyarakat agar mengenal masalah Kesehatan dan penangulangan masalah Kesehatan yang ada di wilayahnya masing masing khususnya. Nantinya apa yang dihasilkan dari musyawarah ini akan dijadikan acuan dalam pelaksanaan program kegiatan di Desa Selat Nama, dan dalam pelaksanaan Musyawarah baik ditingkat desa, kecamatan dan kabupaten.



Media Digital Desa



© Copyright - Desa Selat Nama